Saat kita mendengar suatu kabar berita entah itu dari mulut ke mulut ataupun media masa tak jarang orang yang cenderung langsung mempercayainya tanpa menelitinya terlebih dahulu . Terkadang malah tanpa peduli entah berita yang datang itu benar atau salah mereka segera mengiyakan dan mengamini berita tersebut .
Allah berfirman ," Hai orang - orang yang beriman jika datang kepadamu orang fasik membawa suatu berita maka periksalah dengan teliti , agar kamu tidak menimpakan musibah kepada suatu kaum tanpa mengetahui keadaanya , yang menyebabkan kamu menyesal atas perbuatan itu ".
(QS. Al Hujurat:6)
Mengkroscek sebuah berita adalah etika seorang muslim . Menilik kembali berita yang sampai kepada kita adalah hal yang harus diusahakan . Agar kita tidak larut dalam derasnya informasi berita yang tidak obyektif .
Suatu kesalahan yang ditayangkan berulang - ulang akan menjadi sebuah kebenaran dan dibenarkan . Suatu hal yang tabu pada awalnya akan menjadi hal yang lumrah dan biasa bila disajikan berulang kali .
Ya memang beginilah sifat arus informasi
Makanya Allah menganjurkan kepada kita untuk selalu memilah dan memilih . Serta menggali kebenaran yang ada dari berita yang masih menjadi buah bibir dan simpang siur di tengah masyarakat luas . Etika ini sangatlah penting sekali untuk kita pegang sebagai pedoman . Terutama saat berita bohong menyebar dengan cepat dan tak terbendung . Tidak sedikit kita lihat di media banyak sekali berita yang tidak benar . Dan ironisnya kebanyakan berita tersebut menyudutkan kemuliaan islam .
0 Response to "Etika Ketika Menerima Berita"
Post a Comment